Sabtu, 01 Juni 2013

Ayam Goreng Ala Sop, Aneka Resep Masakan Sudan


www.dianovaanwar.blogspot.com Di Indonesia umumnya menggoreng ayam dengan cara diungkup lebih dahulu dengan beberapa bumbu sebelum digoreng.Namun pernahkah anda mencoba menggoreng ayam setelah dimasak lebih dulu dalam masakan sop? Nah…untuk tidak menambah penasaran anda, berikut ini resepnya:
 
Bahan-bahan:
- Ayam 1 ekor, bersihkan dan potong-potong
–bumbu kari bubuk 1 sdmt
–jintan halus ½ sdmt
–jeruk nipis/lemon 1 buah
–bawang putih 5 siung, haluskan
–merica halus 1 sdmt
–cengkeh 3 buah
–garam secukupnya
–minyak goreng
–air bersih secukupnya
 
Cara memasaknya: ayam yang telah dibersihkan dicuci, kemudian peras jeruk nipis/lemon dan taburi garam.Kemudian masukkan juga bawang putih yang telah dihaluskan,bumbu kari bubuk, merica dan jintan, aduk-aduk hingga rata.Masukkan ke dalam panci untuk merebusnya seperti memasak sop.Masukkan air bersih sampai daging ayam tertutup,kemudian masukkan pula cengkeh dan garam secukupnya.Rebus ayam dengan api sedang,sehingga bumbunya akan lebih meresap ke dalam daging ayam.Setelah mendidih dan air tinggal kira-kira 1/3, angkat ayam tiriskan.Air sopnya bisa anda minum,sedangkan ayamnya anda goreng.Ehm…dijamin ketangihan memakannya.Sajikan dengan  saus cabe.Selamat mencoba ya…!
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar