Selasa, 21 Agustus 2012

Masjid Jama’at Khana India


www.dianovaanwar.blogspot.com Di tengah halaman Dargah di Nizamuddin, hanya disebelah barat dari kuburan Sheikh Nizamuddin Auliya, Jama’at Khana Masjid atau yang lebih dikenal dengan Masjid Dargah Sharif berdiri sebagai bangunan arsitektur tertua di area Nizamuddin, New Delhi, India.Nampak jelas, mesjid ini terinspirasi dari bangunan Alai Darwazah Qutb Mosque (Gerbang Masjid Quwwat al-Islam)-yang dibangun pada masa pemerintahan Alâ ad-Dîn Khalji- dan bangunan-bangunan Islam selama periode Khalji (1290-1320 M).   
 
Jama’at Khana yang artinya tempat berjama’ah merupakan mesjid yang menggunakan batu pasir merah sebagai material utamanya dan dibangun dalam bentuk segiempat dengan 3 buah kubah yang menghiasinya.Seperti halnya Alai Darwazah, kubah-kubah pada mesjid ini juga merupakan kubah yang memiliki ruangan dangkal dibawahnya,masing-masing memiliki tempat masuk yang berupa lengkungan-lengkungan yang dikelilingi oleh tulisan-tulisan yang dipahat secara indah dan motif ujung tombak dibagian dalamnya.Lengkungan pada tempat masuk utama dibingkai oleh tulisan-tulisan yang dipahat berupa ayat-ayat suci Al-qur’an yang juga didapati pada sekeliling lengkunggan bagian dalam dan juga mihrab.Desain bagian dalam ruang utamanya dengan lengkungan-lengkungan squinch (squinch arches) yang menopang kubah, menyerupai Alai Darwazah.(Gbr.kanan: Bagian dalam Masjid Jama'at Khana) 
 
Jama’at Khana juga dikenal dengan nama Khizr Mosque, diambil dari nama Khizr Khan,salah seorang putra Alâ ad-Dîn Khalji, yang telah membangun konstruksi ruangan central dari mesjid ini.Sedangkan ruangan yang disisi kiri dan kanannya,kemungkinan dibangun pada masa pemerintahan setelahnya,yakni Mubarak Shah Khalji.Mesjid ini pernah direnovasi pada masa pemerintahan dinasti Tughlaq (1320-1412 M),tepatnya dimasa pemerintahan Firuz Shah atau Muhammad Shah Tughlaq.Demikianlah uraian tentang Jama’at Khana Mesjid dari www.dianovaanwar.blogspot.com semoga bermanfaat bagi anda. (Gbr.kiri: Lengkungan squinch (squinch arches) yang dihiasi dengan ayat-ayat suci Al-Qur'an yang dipahat serta dibawahnya lengkungan yang dihiasi dengan ujung tombak)
 
 
 



 
 
 
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar