Minggu, 26 Agustus 2012

Museum Mobil Auto Kerajaan Jordan di Amman


www.dianovaanwar.blogspot.com Museum Mobil Auto Kerajaan Jordan atau The Royal Automobile Museum berlokasi di dekat King Husein Park atau Al-Hussein National Park,tak jauh dari Amman,ibukota Jordan.Museum ini didirikan oleh King Abdullah II dan didedikasikan untuk ayahnya,alm.King Hussein dikarenakan kecintaannya yang sangat kepada dunia automobil.Mobil-mobil yang dipamerkan adalah koleksi dari alm.King Hussein sendiri, yang meliputi lebih dari 70 koleksi mobil,mulai dari mobil klasik sampai mobil modern,bahkan terdapat juga koleksi motor.
 
Museum ini buka setiap hari kecuali hari Selasa. Di dalam museum ini, anda juga dapat membeli aneka souvenir, seperti buku mobil auto,kerajinan tangan Jordan, aneka model mobil dalam bentuk mini, jam-jam exclusive dll.Kaloq dihitung-hitung, satu mobil aja udah berapa harganya,apalagi 70 mobil,wah...kaya banget....(namanya juga raja....).Demikianlah uraian tentang Museum Mobil Auto Kerajaan Jordan dari www.dianovaanwar.blogspot.com semoga bermanfaat.
 
 
 

 




















Tidak ada komentar:

Posting Komentar