Tanaman bunga matahari terpendek di Indonesia
berlokasi di Semarang,Jawa Tengah, yang didirikan pada
tanggal 27 Januari 1990 atas prakarsa Jaya Suprana, telah mencatat beberapa
rekor yang berkaitan dengan lingkungan hidup,khususnya tanaman atau flora di
Indonesia.Rekor-rekor tersebut antara lain adalah:
-Melon terberat di Indonesia,dengan
berat 4,37 kg,yang merupakan hasil kebun salah seorang donator Yayasan Obor
Tani,yang bernama Ir.Harsono Enggal Harjo.
Melon jenis Apollo yang ditanam di
kebun buah Dusun Soponyono,Desa Wonosari,Kecamatan Patebon,Kendal ini tercatat
dalam rekor MURI pada tanggal 27 November 2007
-Pohon
pisang bercabang banyak,merupakan hasil perkembang biakan pohon pisang yang
dapat bercabang lebih daripada dua,dilakukan oleh Drs.David Mulyono dari
Ambarawa,Jawa Tengah
-Pohon nanas unik,karena memiliki 15 buah mahkota,hasil
tanaman Pak Sulo dari Bangkinang, Pekan baru ,Riau
-Pohon pisang bertandan
terbanyak,hasil tanaman H.Fathorrahman ini mempunyai panjang tandan mencapai
2,5 m dengan berat 40 kg,berbuah hingga 220 sisir
-Pohon kelapa dengan cabang
terbanyak; pohon kelapa unik ini terdapat di kompleks Hotel Patrajasa Bali
Resort (PJBR) di Tuban,kabupaten Badung,Bali.Pada awalnya,tanaman monokotil
yang ditanam sejak tahun 1972 ini tumbuh normal,namun sejak tahun 1976 pohon
kelapa ini mulai bercabang hingga 41 cabang.
MURI melakukan penghitungan
terhadap pohon kelapa ini selama dua kali dengan jumlah cabang yang tidak
sama.Pada akhirnya jumlah yang dibukukan adalah 41 cabang,terdiri dari 28
cabang hidup dan 13 cabang mati
-Tanaman
pisang terpendek berbuah; pohon pisang ‘kerdil’ dengan ketinggian 17 cm telah
berbuah normal hingga matang pada usia 2 bulan merupakan miliki Suparwoto yang
berdomisili di Yogyakarta. Demikianlah uraian tentang Beberapa
Flora Unik di Indonesia yang Tercatat Dalam Rekor MURI dari www.dianovaanwar.blogspot.com semoga bermanfaat.
·
·
·
Tidak ada komentar:
Posting Komentar