Rabu, 05 Desember 2012

Perbedaan Antara Jus Buah Asli dan Jus Buah Jadi

www.dianovaanwar.blogspot.com Kesadaran untuk bergaya hidup sehat pada era sekarang ini telah semakin meningkat.Hal ini bisa dilihat dengan semakin banyaknya masyarakat yang ingin mengetahui khasiat dan manfaat apa saja yang terkandung pada setiap jenis buah-buahan.Bahkan,tak sedikit yang tetap ‘menstock’ item yang satu ini di lemari pendinginnya. Kebutuhan akan mengkonsumsi buah-buahan menjadi suatu ‘keharusan’ yang dijalani saban hari dan merupakan salah satu upaya dalam mencapai dan melengkapi kehidupan yang sehat dan berimbang.

Jus buah dapat dijadikan salah satu alternative dalam menikmati buah.Ada dua macam jus buah,jus buah asli,yang dibuat atau diperas sendiri dan jus buah jadi,yang sekarang ini pada kita dapati dijual di supermarket-supermarket dalam kemasan kotak maupun botol.Kedua jenis jus buah ini memiliki nilai plus dan minus.Untuk orang-orang yang memiliki waktu lebih banyak di rumah,ibu rumah tangga misalnya,dapat membuat jus buah sendiri,sementara untuk orang-orang yang sibuk atau orang-orang yang bekerja,mereka akan lebih memilih jenis jus buah yang sudah jadi kian,dikarenakan faktor lebih menghemat waktu.Namun perlu anda ketahui,kebanyakan jus-jus buah yang ada di pasaran adalah jus buah jadi yang berasa manis, adanya unsur pemanis atau gula membuat sebagian konsumennya ‘ketagihan’ dalam meminum jus buah jadi ini.Tidak mustahil, bila anda mengkonsumsi jus buah jadi dalam kuantitas yang tinggi,unsur gula atau pemanis yang anda asup malah lebih banyak daripada meminum soft drink.Bagi yang menjalani program diet atau memiliki diabetes,tentu saja harus memikirkan ulang dalam pemilihan jenis jus buah yang sudah jadi ini.

Pepatah yang menyebutkan “Sehat itu Mahal” adalah benar adanya.Termasuk,anda harus rela berlelah-lelah untuk membuat jus buah asli sendiri di rumah.Bila kita membuat jus buah sendiri, bukan hanya keaslian unsur buah yang bisa kita dapatkan,namun kita  juga bisa  memasukkan madu sebagai pemanisnya bila tidak terbiasa dengan ‘rasa tanpa manis’.Bila anda lagi dilanda malas atau bad mood untuk membuat jus buah asli,anda dapat mengasup langsung buah-buahan tersebu.So,selalu ada solusi kan?








Tidak ada komentar:

Posting Komentar