Jumat, 28 Juni 2013

Menyusun Program &Kegiatan Selama Bulan Ramadhan




www.dianovaanwar.blogspot.com Bulan Ramadhan telah berada diambang pintu, sebagaimana halnya kita menyusun time table aktifitas harian, hendaknyalah kita juga menyusun aktifitas dan program selama di bulan Ramadhan dalam sebuah schedule.Hal ini dimaksudkan agar kita tidak menyia-nyiakan bulan suci yang hadir hanya dalam setahun sekali ini.Bila ditahun lalu misalnya anda telah mampu menghkhatamkan Al-Qur’an sekali selama bulan Ramadhan, maka di Ramadhan tahun ini hendaknya lebih baik daripada tahun yang lalu, misalnya mampu membaca Al-Qur’an dengan artinya sampai selesai 30 juz dalam satu bulan ramadhan.Dapat juga anda menyusun jadwal tambahan atau program baru, misalnya di tahun lalu anda tidak pernah mengikuti pengajian dhuha bulan Ramadhan, di tahun ini anda dapat memasukkannya ke dalam time table anda.Penyusunan kegiatan harian selama bulan ramadhan ini akan menjadi barometer bagi anda setelah Ramadhan usai, paling tidak menjadi tolak ukur untuk aktifitas Ramadhan di tahun depan.Menambah jumlah infak atau sedekah anda lebih banyak daripada tahun lalu juga dapat anda pertimbangkan ke dalam schedule anda.Satu hal yang anda dan saya tidak tahu, apakah di tahun depan kita akan masih berjumpa lagi dengan bulan Ramadhan……
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar