Rabu, 19 Juni 2013

KUE LEPAT NAGASARI MEDAN, Aneka Resep Bukaan Puasa


Puasa   www.dianovaanwar.blogspot.com Selain kue lepat pisang, kue lepat nagasari juga sangat digemari di kota Medan.Teksturnya yang lembut, ‘diwarnai’ dengan segarnya rasa pisang, akan mengundang selera yang tidak kan berhenti. Kue lepat nagasari juga merupakan salah satu kue basah dan tradisional yang banyak diburu ketika bulan Ramadhan.Cara memasaknya yang tidak begitu sulit, membuat kue ini bukan hanya dapat dibeli dari penjual kue kaki lima maupun di toko bakery, namun juga dapat dimasak di rumah. Berikut ini resepnya:
 
Bahan-bahannya:
-Tepung beras, 150 gr
– Santan kental 300 ml (dari 1 butir kelapa parut)
– Santan encer 500 ml (dari ½ butir kelapa parut)
– Daun pandan wangi 1 lbr
– Gula pasir 175 gr
–Garam ½ sdt
–Daun pisang untuk membungkus
–Pisang raja 5 buah (pisang tanduk 1 buah) kupas,belah dua, potong secara horizontal berukuran sekitar 3 cm 
 
Cara Membuat Kue Lepat Nagasari Medan:
1.Aduk tepung beras dengan santan kental secara merata
2.Masak santan encer+gula pasir+garam+pandan wangi hingga mendidih
3.Tuangkan adonan tepung beras dan santan kental tadi ke dalam masakn santan encer,aduk-aduk hingga mendidih dan mengental, angkat dan dinginkan
4.Ambil sepotong daun pisang seukuran saputangan sedang, letakkan adonan yang dimasak tadi ke atas daun
5.Letakkan 1 potong pisang didalamnya, lalu gulung daun hingga rapi, lipat di kedua ujungnya. Kerjakan yang sama pada sisa bahan
6.Kukus semua kue lepat nagasari di dalam dandang kukus selama 30 menit hingga matang 7.Angkat, siap diasup!
 

1 komentar: