Minggu, 22 Juli 2012

Resep Masakan Sudan: Baamiyah

Kacang Bindi
www.dianovaanwar.blogspot.com Baamiyah adalah makanan Sudan favorit suamiku, memasaknya lumayan lama juga sih, tapi hasilnya jangan ditanya. nama baamiyah diambil dari bahan utama masakan ini,yaknibaamiyah; yang bahasa Indonesianya bernama kacang bindi.
Bahan-bahan untuk memasak Baamiyah adalah:
- daging sapi atau daging ayam 1 kg
- tomat yang dihaluskan secukupnya (tomat cair yang instant dalam kotak)
- kacang bindi, sekitar 50  buah
- bawang bombay, sekitar 7 buah
- bawang putih secukupnya
- Cabe merah 1-2 buah
- kayu manis2-3 buah
- ketumbar secukupnya
- garam secukupnya                                     
- minyak makan
- air bersih secukupnya

Cara memasak Baamiyah:
Blender bawang bombay, masukkan ke dalam minyak panas, tunggu hingga bawang beerwarna kuning keemasan. Setelah itu masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, lalu masukkan tomat cair,ketumbar, kayu manis,garam dan cabai merah yang telah dihaluskan. Kemudian masukkan daging yang telah diungkep sebelumnya dengan jeruk nipis,bawang putih dan garam. Jangan masukkan sisa air jeruk nipis ungkepan ketika di masak, karena rasa baamiyah akan berasa asam.Biarkan sejenak, sehingga daging larut dengan bumbu.Tuangkan sedikit air bersih,tutup sejenak. Setelah daging agak empuk,kira-kirra 15 menit, masukkan kacang bindi dan tuangkan air bersih sekitar lebih dari setengah tempat masak (press cooker), bila wadahnya besar jangan terlampau banyak airnya hingga melebihi setengah. Diperkirakan air ini akan menyusut hingga baamiyah akan berasa lemak walaupun tanpa santan kelapa. Tunggu lebih kurang 20 menit dengan api yang sedang. setelah selesai,hidangkan. Masakan ini tidak mengandung lemak tinggi karena menggunakan air sebagai pengganti santan kelapa, namun hasilnya pun tak kalah enaknya.Selamat mencoba!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar