Jumat, 14 Juni 2013

Cara-Cara Merawat - Menata Bunga Mawar dan Rose, Aneka Tips


www.dianovaanwar.blogspot.com Selain menanam dan menata bunga rose atau mawar dengan cara ‘seragam’ atau banyak dalam warna yang sama, anda juga dapat memvariasikan tata letak bunga-bunga tsb, baik dengan sesama bunga rose atau sesama bunga mawar, atau mengkombinasikannya dengan aneka bunga yang lain, dengan catatan enak dipandang dan serasi dengan lokasi letaknya.Berikut ini tips-tips untuk menata tanaman bunga rose dan mawar:
 
-Tanaman bunga rose atau mawar yang masih dalam bentuk mini, dapat anda tanam dengan mengkombinasikan tiga warna atau lebih bunga rose/mawar, sehingga ketika berbunga akan seperti pelangi.
 
- Tanamlah bunga rose/mawar yang berbeda 2 warna secara berselang-seling, misalnya pada lubang atau pot pertama berwarna kuning,maka pada lobang atau pot berikutnya berwarna merah darah, dan pada lubang/pot berikutnya kembali berwarna kuning, begitu seterusnya
 
–Tanamlah bunga rose/ mawar dengan warna yang sama di awal dan akhir, sementara ditengah-tengahnya warna yang berbeda, terserah anda, mau aneka warna atau hanya satu warna
 
–Anda dapat menanam bunga lain, tepatnya bunga mini ala rumput seperti tanaman hias bayam merah disekitar tanaman bunga rose/mawar, ini dapat anda lakukan bila space tempat penanamannya besar, seperti pot yang ukurannya lumayan besar.Kombinasi ini akan membuat tanah disekitar tanaman bunga rose/mawar tidak tampak kosong, sebaliknya bunga rose/mawar yang diletakkan ditengah-tengah akan terlihat ‘anggun’.
 
–Anda juga dapat bereksperimen dengan mengkombinasikan penanaman bunga rose dan mawar pada satu lubang, dalam hal ini anda harus rajin memangkasnya sehingga kedua tanaman ini tidak akan tumbuh begitu rimbun.
 
Sebagai bahan pertimbangan anda, berikut saya tampilkan tatanan bunga rose/ mawar pada berbagai posisi, bahkan ada sebagian orang yang menggunakannya sebagai tanaman penghias gate pagar.




 
 
 
 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar