Rabu, 03 Oktober 2012

Memahami Jenis Tangisan Bayi



www.dianovaanwar.blogspot.com Menangis adalah salah satu cara bagi bayi untuk berkomunikasi dengan orang-orang yang ada disekitarnya,terutama kepada ibunya.Aktifitas menangis telah dimulai sebaik saja bayi lahir ke dunia.Bagi ibu-ibu muda atau ibu yang baru saja mendapatkan momongan, tentunya masih kurang dapat ‘membaca’ apa yang diinginkan bayi dengan mengeluarkan tangisannya.Ada beberapa sebab mengapa bayi menangis, diantaranya adalah karena lapar,pipis, ingin di dekap (diperhatikan),lelah atau mengantuk,dsb,yang kesemuanya bermuara kepada ketidaknyaman bayi. Berikut adalah uraian tentang jenis tangisan bayi,yang kiranya dapat membantu para bunda dalam mengidentifikasi keadaannya.
 
-Menguap; Suara owh dalam tangisan bayi, mengisyaratkan ia mencoba untuk menguap,artinya bayi dalam kondisi mengantuk
 
-Menghisap;Suara yang dihasilkan “neh” dalam tangisan dengan lidah ke atas mulut untuk menyusui,menandakan bayi dalam keadaan lapar,dan ingin menyusu
 
-Mengeluh; tangisan bayi yang mengeluarkan suara ‘Heh’ mengindikasikan ia dalam keadaan resah dan tidak nyaman, bisa jadi ia pipis atau BAB di popok
 
-Menangis pelan;suara tangisan yang lebih mendalam seperti ‘eair’,menunjukkan bayi ingin bersendawa,karena gerakan usus menimbulkan gas
 
-Bersendawa;Suara tangisan bayi yang mengeluarkan suara ‘eh’ mengartikan bahwa ia sedang mencoba mendorong udara keluar dari perutnya
 
 
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar