Kamis, 06 Desember 2012

Sinopsis Blog Ini (Dian Yang Tak Kunjung Padam)

www.dianovaanwar.blogspot.com Title blog ini yang berjudul “Dian Yang Tak Kunjung Padam” sengaja dipilih karena beberapa alasan.Alasan yang pertama adalah adanya kata Dian yang sangat dekat dengan nama penulis.Alasan yang lain adalah makna dari Dian yang Tak Kunjung Padam itu sendiri; Dian yang berarti cahaya atau sinar,yang mana penulis berharap blog ini akan tetap bersinar dan bercahaya dalam menghadirkan informasi,ilmu,pengetahuan serta pengalaman yang bermanfaat bagi para pembaca.Dipilih nya Dian yang Tak Kunjung Padam juga dimaksudkan tak henti-hentinya para pembaca untuk mengunjungi blog ini,tetap dan lagi membaca artikel-artikel blog ini,tanpa ada rasa jemu.Dian yang Tak Kunjung Padam pada hakikatnya diambil dari judul salah satu novel favorit penulis.Novel ini ditulis oleh Sutan Takdir Alisyahbana,diterbitkan pada tahun 1932 untuk pertama kalinya.Isi novel ini sendiri seperti halnya kebanyakan novel-novel karya sastra Indonesia lama,berisi tentang cinta yang tak berujung dipelaminan, dan pernikahan dengan perjodohan yang tak berujung kebahagiaan. Hanya saja setting novel ini adalah di kota Palembang,Sumatera Selatan.Sub-title yang penulis ambil “Sebaik-baik kamu adalah yang bermanfaat bagi orang lain” merupakan kutipan sebuah hadits; penulis berharap kiranya,penulis dapat menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang lain, baik di dunia nyata maupun di dunia maya,serta dimanapun penulis berada.

Dalam blog ini,penulis membagi karya-karya penulis kedalam 8 kategori,yakni:
  • Catatan Hati
  • My Poems
  • Jendela Da’wah
  • Kesehatan
  • Organisasi
  • Pengetahuan
  • Rumah Bunda dan
  • Serba-Serbi Islam
Penulis berharap,dengan 8 kategori ini dapat meng’invite’ visitor blog ini lebih banyak lagi,sehingga karya-karya penulis dapat lebih banyak dibaca dan dapat memberi lebih banyak manfaat.Sengaja penulis menggunakan kata “aku” pada narasi yang penulis sajikan di kategori atau label Catatan Hati.Dua kategori,Catatan Hati dan My Poems, merupakan curahan hati penulis tentang perasaan akan cinta kepada Allah,Rasul, orangtua, suami,anak-anak didik penulis,organisasi yang penulis ‘geluti’ serta berbagai pengalaman yang pernah penulis alami.Dengan digunakannya kata “aku” penulis tidak hendak memberikan “batasan” atau jarak antara penulis dengan pembaca,sehingga penulis seolah-olah berbicara langsung kepada pembaca.Pada kategori Jendela Da’wah,kalimat-kalimat yang penulis pilih juga ringan untuk dibaca dan mudah dipahami,sehingga dapat dibaca oleh semua kalangan.Di Rumah Bunda,disana mencakup bahasan-bahasan khusus tentang wanita,masalah ibu dan anak, cara mendidik anak serta masalah rumah tangga.Di Serba-Serbi Islam,ada sejarah dan peradaban Islam,informasi tentang Dunia Islam dan Arsitektur Islam.

Alhamdulillah,setelah lebih kurang 6 bulan blog ini berjalan,pengunjung yang datang,hari demi hari semakin bertambah.Visitor yang datang ke blog ini saban hari sekitar 50-85 visitors, sementara page yang dibaca atau dibuka antara 125-200 page per harinya.Ini tentunya,tak lepas dari support para visitor ataupun readers,baik pembaca yang setia maupun pembaca yang baru ‘bertandang’ ke blog ini.Untuk itu,saya ingin berterimakasih kepada para pengunjung atau pembaca,terutama pembaca-pembaca setia dari beberapa negara,diantaranya dari Indonesia, Malaysia,KSA,USA, UK, Australia,Jepang,German,Singapura,Perancis, KoreaSelatan, India, Mesir dan beberapa negara yang lain,yang tak dapat penulis ucapkan satu persatu.Adanya blog ini sudah tentu tak lepas dari nikmat yang diberikan oleh Allah kepada penulis,terutama dalam memberikan penulis kesehatan.Dukungan dari suami juga tak penuils kesampingkan,yang mana telah menyediakan koneksi internet bagi penulis dan senantiasa mensupport penulis dalam menshare ilmu dan pengalaman yang bermanfaat bagi para pembaca.Akhirnya,penulis ingin berterima kasih kepada para pembaca setia blog ini,semoga tidak pernah “kapok” membaca artikel-artikel yang dihadirkan di blog ini,amiin.


Al-Qaseem,KSA
Penulis
DR.Dianova Anwar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar